Tablet teranyar dari Apple, yakni iPad Air 2 baru saja mampir ke situs benchmark populer Geekbench. Lewat data-data hasil benchmark tersebut, terungkaplah fakta bahwa seri iPad Air terbaru ini ternyata sudah dibekali dengan berbagai spesifikasi teranyar.
Sebut saja kehadiran processor triple-core (3 inti) dengan dukungan RAM sebesar 2 GB, alias 2 kali lipat ketimbang iPad Air versi pertama yang hanya dibekali dengan RAM sebesar 1 GB dengan processor dual-core (2 inti).
Skor benchmark dari iPad Air 2 ini pun cukup meyakinkan, yakni 4477. Sehingga bisa disimpulkan bahwa iPad Air 2 memang membawa kemampuan yang mumpuni untuk untuk ukuran tablet, terlebih lagi kabarnya Apple akan memberikan fitur multitasking-multiwindow pada tablet ini di masa depan.
Via GsmArena
Ditulis Oleh : Hasan Official ~My Cellular Gadget

Posting Komentar
Silahkan Memberikan Komentar Yang Baik Di Sini
1. No Spam
2. No Sara
3. No Bagi Yang Tidak jelas
4. Kritik Dan Saran Di Bolehkan Di Sini